6.256 Jemaah Embarkasi Surabaya Sudah Diberangkatkan ke Arab Saudi

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Kelana Kota
Penulis
Wildan Pratama
Tanggal
2023-05-29
Views
0
Jemaah Haji kloter satu waktu mengantre masuk ke dalam pesawat Boeing 747 Saudi Arabia Airlines, Rabu (24/5/2023). Foto: Wildan suarasurabaya.net

Sebanyak 6.256 jemaah Asrama Haji Embarkasi Surabaya tercatat sudah menginjakkan kaki di Arab Saudi, per Senin (29/5/2023). Total 14 kloter telah diberangkatkan lewat Bandara Udara Internasional Juanda.

Husnul Maram Ketua Panitia Pemberangkatan Ibadah Haji (PPIH) mengatakan, kloter 14 yang baru diberangkatkan hari ini berjumlah 450 jemaah asal Magetan.

Untuk kloter 1-11 jemaahnya sudah di Madinah semua. Kalau 12-13 baru terbang, untuk 14 baru kita berangkatkan,?Ç¥ ucap Husnul Maram.

Selain itu, pada Minggu (28/5/2023), Maram menyebut ada tujuh jemaah yang gagal berangkat karena terkendala visa. Hingga kini para jemaah itu berada di Asrama Haji untuk menunggu perkembangan visa mereka.

Sumber asli: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2023/6-256-jemaah-embarkasi-surabaya-sudah-diberangkatkan-ke-arab-saudi/

Tags: kota haji jemaah mei maram