?Ç£Kondisi cuaca sedikit banyaknya akan memberikan pengaruh terhadap hasil tangkapan ikan dari para nelayan, apalagi kondisi cuaca ekstrem yang berpotensi membahayakan keselamatan nelayan yang tengah melaut,?Ç¥ kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati, dikutip dari Kantor Berita Antara, Kamis (20/7).
Ia mengatakan, cuaca ekstrem yang terjadi beberapa tahun belakangan ini menjadikan kondisi cuaca gampang berubah dan sulit ditebak dengan hanya mengandalkan tanda-tanda alam. Indonesian Weather Information for Shipping (INA-WIS) sendiri adalah sistem informasi cuaca maritim interaktif dan dapat dimanfaatkan oleh nelayan dan pengguna transportasi laut.
Saat membuka Sekolah Lapang Cuaca Nelayan (SLCN) di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (15/7), ia mengatakan, kondisi cuaca bagi nelayan tangkap maupun budidaya sangat penting untuk mendukung kegiatan nelayan agar dapat melaut dengan aman dan tenang.
Sumber asli: https://www.balipost.com/news/2023/07/20/351680/Acuan-Melaut-dan-Menangkap-Ikan,...html