Belajar tidak pernah mengenal usia dan masa. Melalui pembelajaran, apapun bentuk kegiatannya, manusia dapat terus mengasah diri sehingga menjadi lebih baik dari sebelumnya serta memiliki kemampuan yang lebih mumpuni.
Demikian pula dengan SPJM selaku anak perusahaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero), yang salah satu fokus bisnisnya adalah layanan jasa kapal. Melalui serangkaian Transformasi Awal Kapal yang ditujukan untuk para awak kapal, perseroan secara berkesinambungan menjaga kapasitas SDM agar benar-benar handal dalam memberikan layanan kepada seluruh pemakai jasa.
"Ada beberapa seri workshop yang kami siapkan untuk setiap regional. Sebagai seri awal, ini digelar selama tiga hari di Surabaya, dari 2 hingga 4 Mei 2023," kata Senior Vice President Sekretaris Perusahaan, Tubagus Patrick Tribudi Utama Iskandar, dalam keterangan pers yang diterima SINDO Makassar, Rabu (3/5/2023).