Generasi Milenial Diajak Lestarikan Pertanian ?Ç£Uyah?Ç¥

Wilayah
Bali
Kategori
Mikro
Penulis
Tidak diketahui
Tanggal
2023-07-11
Views
0
Generasi milenial diajak melestarikan pertanian uyah (garam) tradisional yang kini mulai ditinggalkan. Dilihat dari potensinya, produk garam tradisional ini memiliki nilai tinggi jika diekspor. Demikian disampaikan?áKepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali, Putu Sumardiana, dalam Temu Wirasa (sarasehan), Selasa (11/7) yang berlangsung di Ruang Rapat Padma, Dinas Kebudayaan Provinsi Bali.

Mengambil tema Bhoga Banija Jaladhi (Potensi Uyah dalam Tata Boga dan Komoditi Bali), sarasehan menghadirkan 2 narasumber. Yaitu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali, Putu Sumardiana dan Chef sekaligus Akademisi dari Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional (IPBI), A.A Anom Samudra A.Md, Par.

Sumber asli: https://www.balipost.com/news/2023/07/11/349791/Generasi-Milenial-Diajak-Lestarikan-Pertanian...html

Tags: makanan bali potensi tradisional garam