Haji Tertua Indonesia Ungkap Rasa Syukur Sempurnakan Rukun Islam

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Kelana Kota
Penulis
Billy Patoppoi
Tanggal
2023-07-06
Views
0
Harun Senar Muhammad Haji tertua Indonesia turun dari bus tanpa dibantu menggunakan kursi roda sesampainya di Asrama Haji Debarkasi Surabaya, Kamis dini hari (6/7/2023). Foto: Antara

Harun Senar Muhammad haji tertua Indonesia tahun 2023, usia 119 tahun mengungkapkan rasa syukur karena telah menyempurnakan Rukun Islam, setibanya di Tanah Air, Kamis (6/7/2023) dini hari.

Kakek enam anak dan enam cucu asal Dusun Karang Duak, Desa Pangbatok, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur (Jatim), itu tergabung dalam kelompok terbang (kloter) enam Debarkasi Surabaya.

?Ç£Alhamdulillah, saya telah menyempurnakan rukun Islam kelima,?Ç¥ katanya kepada wartawan setibanya di Asrama Haji Debarkasi Surabaya.

Melansir

Antara,

kakek yang kesehariannya sejak masa muda berdagang hewan ternak itu mengatakan fisiknya terasa begitu lemah di hadapan ka?ÇÖbah.

Semula, saat berangkat dari rumah, Mbah Harun berniat menunaikan ibadah haji di Tanah Suci dengan berjalan kaki. Namun usianya yang sudah sepuh merasa tak berdaya ketika harus berdesak-desakan dengan para jamaah.

Sumber asli: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2023/haji-tertua-indonesia-ungkap-rasa-sykur-sempurnakan-rukun-islam/

Tags: timur haji tanah surabaya debarkasi