Pelaksanaan Haflatul Imtihan ini diadakan di akhir tahun pelajaran. Setelah setahun ustad/ustadzah disibukkan dengan kegiatan pembelajaran dan lain-lain dan santri juga sibuk belajar. Maka acara penyelenggaraan Haflatul Imtihan ini diadakan sebagai bentuk peringatan akhir tahun untuk merayakan kelulusan dan kenaikan kelas atau kenaikan tingkat. Dalam perayaan imtihan diramaikan dengan kesenian-kesenian/penampilan islami serta berbagai lomba dan pengajian akbar dengan mengundang Muspika diantaranya, Moh.Hosun MM Selaku Camat Burneh, Kapolsek, Ndan Ramil, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Lurah Tunjung, segenap walisantri, masyarakat, Tomas, Tokoh Ulama dan beberapa Kalangan ulama untuk memberikan ceramah agama yang disampaikan oleh Dr. KH. RP. Ahmad Mujahid Anshori, M.Si Kota Malang.
Sumber asli: https://radarbangsa.co.id/imtihan-wal-ikhtibar-pp-darul-kholil-tahun-ajaran-2022-2023/