Ipmah Kanreapia Lantik Pengurus Baru Sekaligus Rayakan Milad Ke-6

Wilayah
Sulawesi Selatan
Kategori
Sulsel
Penulis
Luqman Zainuddin
Tanggal
2023-05-29
Views
0
- Ikatan Pemuda dan Mahasiswa (Ipmah) Kanreapia melaksanakan pelantikan Pengurus periode 2023/2025 sekaligus merayakan Milad ke-6 tahun di Aula SMP Negeri 2 Tombolo Pao, Minggu (28/5/2023).

Kegiatan bertema "Ipmah Bersinergi: Merawat Potensi Membangun Kontribusi" ini dimeriahkan dengan penampilan tari padduppa. Selain itu, juga dilakukan penyerahan alat tulis kantor (ATK) kepada siswa-siswi berprestasi Desa Kanreapia.

Kepala Desa Kanreapia, H Rusli Yusuf mengatakan, pemuda hari ini menjadi pemegang kunci di masa yang akan datang.

Sumber asli: https://sindomakassar.com/read/sulsel/2595/ipmah-kanreapia-lantik-pengurus-baru-sekaligus-rayakan-milad-ke-6-1685318701

Tags: mahasiswa desa pemuda kanreapia ipmah