Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Fraksi PDIP Gilbert Simanjuntak menanggapi terkait Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang meminta seluruh pejabat dan pegawai pemerintah agar tidak menyelenggarakan kegiatan buka puasa bersama selama bulan suci Ramadhan. Dia menyatakan akan mengikuti peraturan tersebut.
"Pasti setuju, karena itu kan wewenang Presiden mengatur ASN. Saya kira imbauan hidup sederhana ini sejak era Soeharto, pernah dengan istilah mengencangkan ikat pinggang," kata Gilbert saat dihubungi Republika pada Jumat (24/3/2023).
Sumber asli:
https://republika.co.id/berita/rs0nw4377/jokowi-larang-asn-bukber-politikus-pdip-kutip-kencangkan-pinggang-era-soeharto