Ketum PP Muhammadiyah Menilai Dokter Asing Bukan Solusi Kekurangan Spesialis

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Kelana Kota
Penulis
Risky Pratama
Tanggal
2023-05-02
Views
0
Haedar Nashir Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah bersama Sukadiono Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya saat meninjau laboratorium kedokteran di UM Surabaya, pada Selasa (2/5/2023). Foto: Risky suarasurabaya.net

Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, hari ini, Selasa (2/5/2023), meluncurkan Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), di Gedung At Tauhid Tower UM Surabaya yang berlokasi di Dukuh Sutorejo, Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Haedar Nashir Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah yang meresmikan FKG UM Surabaya menyatakan, Indonesia masih kekurangan dalam hal kesehatan, seperti minimnya dokter spesialis.

Maka dari itu, dia mendorong adanya terobosan untuk menyelesaikan krisis dokter spesialis di Tanah Air.

Lewat kedokteran gigi ini, kami ingin Muhammadiyah bersama pemerintah dan komponen bangsa menyelesaikan agenda bangsa di bidang kesehatan. Indonesia masih kekurangan dokter, termasuk dokter-dokter spesialis. Perlu langkah-langkah terobosan dari pemerintah, dan kami juga mendukung agar birokrasi yang mengelola pendidikan untuk dokter lebih progresif, lebih profesional, lebih mengorientasikan kebutuhan, ucapnya.

Profesor Haedar melanjutkan, untuk mengatasi masalah tersebut, kesehatan komunitas juga harus diperhatikan supaya memiliki instrumen yang lengkap.

Sumber asli: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2023/ketum-pp-muhammadiyah-menilai-dokter-asing-bukan-solusi-kekurangan-spesialis/

Tags: dokter muhammadiyah surabaya kedokteran wib