Launching Kampung Moderasi Beragama Diharapkan Memperkuat Persaudaraan Antar Umat Beragama

Wilayah
Sulawesi Tengah
Kategori
Ragam
Penulis
Redaksi Satusulteng
Tanggal
2023-07-27
Views
0
Wali Kota Palu diwakili Asisten Perekomomian dan Pembangunan Setda Kota Palu dr.H.Husaema menghadiri acara launching kampung moderasi beragama kota palu tahun 2023

Acara dilaksanakan di Aula Vihara Karunadipa Palu jalan Sungai Lariang pada Rabu 27-07-2023.

Dikesempatan tersebut, Asisten 2 Setda Kota Palu menyampaian rasa bangga dan bersyukur melihat semangat kebersamaan dan toleransi yang telah tumbuh subur di tengah-tengah masyarakat kita.

Melalui program kampung moderasi beragama ini, kita berkomitmen untuk memperkuat persaudaraan antar umat beragama, mempererat tali silaturahmi, serta mewujudkan harmoni dan kedamaian yang berlandaskan pada nilai-nilai kebhinnekaan.

Kampung moderasi beragama merupakan inisiatif yang tidak hanya menjadi tugas pemerintah, tapi juga melibatkan partisipasi aktif dari seluruh elemen Masyarakat.

Bersama-sama, kita ingin menciptakan lingkungan yang inklusif dan menghargai perbedaan, di mana setiap individu merasa dihargai, dihormati, dan saling mendukung untuk memajukan kota kita yang tercinta.

Sumber asli: https://www.satusulteng.com/launching-kampung-moderasi-beragama-diharapkan-memperkuat-persaudaraan-antar-umat-beragama/

Tags: kota masyarakat kampung beragama palu