Hasil survei PISA sebagai tes untuk mengukur prestasi sekaligus evaluasi terkait kurikulum pendidikan yang
diterapkan lebih dari 80 negara di dunia menempatkan Indonesia urutan 74 untuk tes literasi, 73 untuk matematika, dan 71 untuk sains pada tahun 2018. Kondisi ini menunjukan pendidikan di Indonesia
secara umum masih belum berhasil membentuk
peserta didik melek bahasa dan angka, serta belum
memiliki daya nalar yang baik.
Bahkan di tingkat ASEAN hasil tes tersebut berada di bawah negara Malaysia dan Brunei Darussalam. Sebenarnya, perlakuan pendidikan nasional sudah mendapatkan prioritas dibandingkan dengan sektor lain.
Sumber asli: https://www.balipost.com/news/2023/04/15/333888/Membebaskan-Belenggu-di-Sekolah-Merdeka...html