Pemkab Lamongan Gelar Turnamen Biliar, Stigma Negatif Menjadi Prestasi

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Politik - Pemerintahan
Penulis
Zainul Arifin
Tanggal
2023-05-16
Views
0
Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar turnamen biliar untuk pertama kalinya, kegiatan tersebut menjadi media unjuk performa mengubah stigma negatif tentang biliar menjadi olahraga prestasi yang dikenal oleh seluruh lapisan masyarakat.

?Ç£Biliar kini sudah menjadi cabang olahraga, maka dari itu Pemerintah Kabupaten Lamongan mengadakan turnamen biliar agar dijadikan media untuk unjuk performa kepada masyarakat bahwa biliar merupakan olahraga prestasi dan juga memasyarakatkan cabor biliar kepada masyarakat di Lamongan. Selain itu juga untuk menepis stigma negatif yang menempel pada cabor biliar,?Ç¥ tutur Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat membuka turnamen biliar 2023, Senin (15/5) di Plaza Lamongan lt. 3.

Turnamen untuk merebutkan kejuaran Bupati cup 2023 kali ini sekaligus menjadi momen penjaringan bibit atlet sejak dini. Yangmana selanjutnya akan diberikan pelatihan intensif sebagai bekal saat tampil dipekan olahraga Provinsi (Porprov) mewakili Kabupaten Lamongan.

?Ç£Dari sini kita akan mengetahui bibit atlet pada cabor biliar, karena yang menjadi krusial pada momen ini ialah menyiapkan atlet untuk diberikan pembinaan intensif sebagai bekal saat maju ke Proprov mewakili Kabupaten Lamongan,?Ç¥ tegas Bupati yang akrab disapa Pak Yes.

Sumber asli: https://radarbangsa.co.id/pemkab-lamongan-gelar-turnamen-biliar-stigma-negatif-menjadi-prestasi/

Tags: kabupaten atlet turnamen biliar lamongan