Dalam acara tersebut, PJ Bupati bersama Kepala Dinas Pendidikan juga memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi di bidang akademik dan non-akademik sebagai bentuk apresiasi dan motivasi. Tontro menyatakan kebanggaannya pada para siswa yang mengharumkan nama Kabupaten Madiun, sekaligus mengajak seluruh guru mendukung peningkatan kualitas pendidikan.
Ia menegaskan peringatan tahun ini menjadi yang paling meriah dan diharapkan dapat memotivasi para guru. “Kami semua yang hadir mengucapkan selamat Hari Guru. Ini waktunya berbahagia, karena sebenarnya yang paling stres ada para guru,” ujarnya sambil menutup acara dengan semangat mendukung tenaga pendidik di Kabupaten Madiun.
Sumber asli: https://radarbangsa.co.id/pemkab-madiun-peringati-hut-guru-dan-pgri-ke-78/