Polisi Cari Sopir yang Kemudikan Mobil Brio Tabrak Rumah Makan Padang di Kendari

Wilayah
Sulawesi Tenggara
Kategori
Terkini
Penulis
Kendariinfo
Tanggal
2023-08-05
Views
1,599
Satlantas Polresta Kendari melakukan penyelidikan terkait insiden kecelakaan tunggal Mobil Brio bernopol DT 1503 ME menabrak Rumah Makan Padang di Jalan Brigjen M. Yoenoes, Kelurahan Bende, Kecamatan Bende, Kota Kendari, Sabtu (5/8/2023).Kasat Lantas Polresta Kendari AKP Muchsin mengungkapkan saat ini sopir yang belum diketahui identitasnya tengah dalam penyelidikan pihak kepolisian.?Ç£Perempuan yang mengemudikan mobil Brio masih dalam lidik,?Ç¥ ungkap Muchsin, Sabtu (5/8/2023).Muchsin mengatakan polisi saat tiba di lokasi kecelakaan hanya menemukan 4 orang penumpang yakni Hasrul Pratama, Hadi Azwar, Burhanuddin, dan Andi Julian. Sedangkan sopir, polisi tidak menemukan berada di tempat kejadian.?Ç£Anggota tiba di TKP sopir sudah tidak ada di tempat,?Ç¥ ujar dia.Ia mengatakan pihak kepolisian sudah mengantongi identitas sopir perempuan berinisial AY. Namun sampai saat ini, nomor telepon AY sudah tidak aktif.Hasil penyelidikan sementara, sopir mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi. Setibanya di Jalan Brigjen M. Yoenoes, mobil kemudian hilang kendali dan terjadi kecelakaan tunggal yang mengakibatkan mobil menabrak Rumah Makan Padang di tempat tersebut sekira pukul 03.15 Wita.Baca Juga:Sakit Hati Hak Asuh Anak Jatuh ke Mantan Istri, Pria di Kendari Lampiaskan Kesal ke Adiknya?Ç£Pengemudi minibus kehilangan kendali dan menabrak usaha rumah makan dan lapakcafeyang berada di pinggir jalan yang mengakibatkan terjadinya peristiwa kecelakaan tunggal,?Ç¥ ujarnya.Mobil Brio Masuk ke Got Usai Tabrak Rumah Makan Padang di Kendari

Sumber asli: https://kendariinfo.com/polisi-cari-sopir-yang-kemudikan-mobil-brio-tabrak-rumah-makan-padang-di-kendari/

Tags: rumah kecelakaan sopir mobil makan