Polres Pesibar Ungkap Tiga Tersangka Penyelundupan Benur /Baby Lobster Senilai 1 Milyar

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Hukum - Kriminal
Penulis
Zainul Arifin
Tanggal
2023-02-28
Views
0
Polres Pesisir Barat (Pesibar), berhasil mengamankan tiga tersangka penyelundupan benur atau baby lobster senilai Rp1 miliar, Senin (27/2/2023) sekira pukul 21.00 WIB.

Ketiganya, Jefri (26) warga Kuala Stabas, Kelurahan Pasar Krui, Pesisir Tengah; Dandi (25) warga Pekon Kota Jawa, Kecamatan Bengkunat; dan Fadli (18), warga Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit, Lampung Barat .Kapolres Pesibar AKBP Alsyahendra mengatakan, ketiga tersangka berhasil diamankan di Pekon Kota Jawa, Bengkunat.

Para tersangka diamankan setelah Unit Tipidter bersama Tekab 308 Presisi Satreskrim Polres Pesibar menyelidiki adanya dugaan illegal fishing, ujar Alsyahendra saat menggelar ekspose, Selasa (28/2/2023).

Sumber asli: https://radarbangsa.co.id/polres-pesibar-ungkap-tiga-tersangka-penyelundupan-benur-baby-lobster-senilai-1-milyar/

Tags: tersangka barat pesisir lobster pesibar