Puncak Peringatan Bulan Bung Karno, Waketum dan Sekjen PKB Tampak Hadir

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Nasional
Penulis
Zainul Arifin
Tanggal
2023-06-24
Views
0
Wakil Ketua Umum (Waketum) Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) Jazilul Fawaid (Gus Jazil) dan Sekjen Hasanuddin Wahid menghadiri acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (24/6/2023).

Kedua elite PKB itu hadir mewakili Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin) yang berhalangan hadir karena sedang menjalankan ibadah haji. Alhamdulillah, saya dan Pak Sekjen bisa ikut hadir di Puncak Peringatan Bulan Bung Karno,ujar Gus Jazil.

Wakil Ketua MPR RI ini menjelaskan bahwa Bung Karno merupakan founding father sekaligus bapak bangsa. Bung Karno bukan hanya milik satu kelompok, tapi milik seluruh bangsa Indonesia sehingga kita punya kewajiban untuk mengenang serta melanjutkan perjuangan Buhg Karno,?Ç¥ katanya.

Menurut Gus Jazil, dalam sejarahnya, Bung Karno merumuskan Pancasila tidak sendirian, namun bersama para tokoh bangsa lainnya, termasuk tokoh-tokoh Nahlatul Ulama (NU). Antara lain KH A Wahid Hasyim dan KH Masykur yang menjadi anggota Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Sumber asli: https://radarbangsa.co.id/puncak-peringatan-bulan-bung-karno-waketum-dan-sekjen-pkb-tampak-hadir/

Tags: bangsa pkb karno gus jazil