Apresiasi tersebut disampaikan saat Murdaning Jagat Bali asal Desa Sembiran, Buleleng ini menghadiri HUT PPNI ke-49 di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (9/4). Kehadiran Gubernur Koster turut juga didampingi oleh Anggota Komisi IX DPR RI, Ketut Kariyasa Adnyana, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Kepala Dinas Kesehatan Kota Denpasar, Ketua PMI Bali, serta Direktur-Direktur Rumah Sakit di Bali.
Gubernur Koster menyampaikan kehadirannya di HUT PPNI ke-49, karena sejak dulu saat menjadi Anggota DPR RI sering berinteraksi dan berkomunikasi dengan PPNI, sampai ia didoakan dan didukung untuk menjadi Gubernur Bali. Doa dan dukungannya terkabulkan. Astungkara saya menjadi Gubernur Bali, dan sekarang sudah memasuki tahun ke-5 untuk periode pertama masa jabatan kepemimpinan saya sebagai Gubernur Bali bersama dengan Bapak Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, ujar Gubernur Koster.
Sumber asli: https://www.balipost.com/news/2023/04/09/332789/Ribuan-Perawat-Doakan-Wayan-Koster...html