Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfos) Provinsi Bali, Gede Pramana bersama dengan Kepala Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup (Kadis KLH) Provinsi Bali, I Made Teja mewakili Gubernur Bali, Wayan Koster dalam penyerahan Smart Dashboard Tahura Bali di Wantilan Taman Hutan Raya Ngurah Rai Denpasar, Kamis (2/3). Penyerahan Smart Dashboard untuk mendukung proses dan informasi dalam pemeliharaan hutan bakau Tahura Bali ini merupakan tindak lanjut dari audiensi PT. Telkomsel dengan Gubernur Koster pada 10 Februari 2023 lalu.
Gubernur Koster dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kadis KLH menyampaikan apresiasi atas dukungan kepada PT. Telkomsel dalam upaya menjaga dan melestarikan lingkungan khususnya hutan mangrove di Tahura Ngurah Rai dalam bentuk digitalisasi pemasangan IOT (Internet of Thing) yang sangat bermanfaat dalam upaya pelestarian mangrove khususnya di Bali.
Sumber asli:
https://www.balipost.com/news/2023/03/03/326361/Tindaklanjuti-Arahan-Gubernur-Koster,Telkomsel...html