Video Promosi Wisata Jatim Dominasi Pemenang APPI 2023

Wilayah
Jawa Timur
Kategori
Kelana Kota
Penulis
Billy Patoppoi
Tanggal
2023-07-19
Views
0
Penyerahan penghargaan langsung oleh Sandiaga Salahudin Uno Menparekraf kepada Hudiyono Kepala Disbudpar mewakili Gubernur Jatim, di Jakarta, Senin (17/7/2023. Foto: Pemprov Jatim

Jawa Timur (Jatim) mendominasi raihan prestasi dalam ajang Apresiasi Pemasaran Pariwisata Indonesia (APPI) 2023 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.

Melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), Jatim mendapatkan tiga penghargaan sekaligus dalam lomba video kreatif Bangga Berwisata di Indonesia Saja atau BBWI kategori provinsi.

Untuk tema Destinasi Wisata, Jatim menempati posisi pertama di atas Sumatra Barat, Kepulauan Riau, DKI Jakarta dan Jawa Tengah. Pada tema Event Daerah, Jatim juga berada di puncak posisi pertama di atas Kepulauan Riau, Bali, Jawa Tengah dan Sumatra Barat.

Sedangkan untuk tema kuliner, di posisi tiga di bawah Kalimantan Tengah dan Bali serta di atas Riau dan Maluku.

?Ç£

Alhamdulillah

Jawa Timur mendominasi perolehan penghargaan APPI 2023. BBWI. Kita lihat dari sisi digitalnya, ada juga lomba video pendek, dan penayangan dari beberapa wisata desa dan wilayah. Tentu hal ini sangat bagus untuk saling bisa mempromosikan wisata alam, budaya hingga kuliner Jawa Timur secara luas,?Ç¥ kata Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim, dalam keterangannya, Rabu (19/7/2023).

Sumber asli: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2023/video-promosi-wisata-jatim-dominasi-pemenang-appi-2023/

Tags: wisata video kreatif jatim jawa